gravel indonesia logo
playstore
apple
playstore
apple

Simak 5 Aspek Penting untuk Desain Toko Sembako

Fri Jul 14 2023

Simak 5 Aspek Penting untuk Desain Toko Sembako

Fri Jul 14 2023


Saat berkunjung ke suatu tempat, kita cenderung lebih mudah mengingat tempat tersebut dari desain. Misalnya desain minimarket, pernahkah kita sadar bahwa desain dari berbagai minimarket hampir serupa dan semodel? Hal ini karena, desain minimarket sudah mempunyai identitas tersendiri di masyarakat sehingga saat ada bangunan dengan ciri-ciri serupa masyarakat langsung mengidentifikasi bangunan tersebut sebagai minimarket. 

Begitu juga dalam hal toko sembako, walaupun terdengar sederhana namun ada beberapa hal yang dapat diperhatikan saat ingin menentukan desain untuk toko sembako agar lebih diingat dan melekat di benak pelanggan. Simak penjelasan Gravel dalam menentukan desain toko sembako.

Baca juga: Rekomendasi Contoh Warna Cat Rumah Minimalis 2023

Membuat Desain Toko Sembako Lebih Menarik

desain-warung-sembako-kecil.jpg
  • Tata Letak yang Efisien

Tata letak yang efisien adalah salah satu aspek penting dalam desain toko sembako. Dengan menyusun produk dan ruang dengan baik, toko dapat menciptakan lingkungan yang mudah dinavigasi bagi pelanggan. Dengan ruang terbuka yang cukup, pelanggan dapat bergerak dengan nyaman dan dengan mudah menjangkau barang yang mereka butuhkan. selain indah dipandang, dapat juga membuat pelanggan lebih merasa nyaman dalam berbelanja. 

desain-toko-kelontong-modern.jpeg
  • Pencahayaan yang Baik

Pencahayaan yang baik adalah kunci untuk menciptakan suasana yang menyenangkan dan mengundang pelanggan ke dalam toko sembako. Penggunaan pencahayaan alami, seperti jendela besar atau atap transparan, memberikan cahaya alami yang menciptakan kesan yang cerah dan segar. Dengan pencahayaan yang baik, pelanggan akan merasa nyaman dan produk sembako akan terlihat lebih menarik. 

Baca juga: Begini Pencahayaan Rumah yang Baik
 

gambar-toko-sembako.jpg
  • Pilihan Warna yang Menarik

Memilih palet warna yang menarik adalah langkah penting dalam desain toko sembako. Palet warna cerah dan menyegarkan seperti warna-warna pastel atau kombinasi warna-warna alami dapat menciptakan atmosfer yang menyenangkan dan mengundang pelanggan. Selain itu, perhatikan kontras warna antara dinding, rak, dan produk sembako. Kontras yang tepat akan membantu menyoroti produk dan menciptakan tampilan yang menarik secara visual. Warna-warna yang dipilih harus sesuai dengan branding toko sehingga juga mudah diingat oleh pelanggan.

Baca Juga: Rekomendasi Warna Cat Rumah Terbaru 2023

menyusun-toko-sembako.jpeg
  • Penyusunan Produk yang Teratur

Penyusunan produk yang teratur sangat penting untuk memudahkan pelanggan dalam menemukan apa yang mereka butuhkan. Kelompokkan produk sembako dalam kategori yang jelas seperti beras, minyak, gula, konservasi, dan lainnya. Penyusunan ini dapat dilakukan dengan menggunakan rak-rak atau etalase yang sesuai dengan kebutuhan dan ruang yang tersedia. Selain itu, penyusunan yang teratur dapat juga menambah nilai estetika bagi desain dari suatu toko sembako.

display-warung-sembako.png

  • Display Produk yang Menarik

Pemilihan display/barang promosi juga dapat menjadi ornamen yang indah dan mudah diingat apabila dibuat menarik. Tentu saja ini juga menguntungkan dari segi promosi penjualan. Dengan perpaduan pencahayaan, pemilihan warna palet, dan penyusunan yang tepat, produk akan terlihat lebih menarik. Pelanggan akan tertarik untuk membeli lebih banyak dan mencoba produk yang sedang dipromosikan.

Baca Juga: Aplikasi Desain Rumah Android Terpopuler 2023

Perlu diingat juga bahwa desain toko sembako dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi masing-masing pemilik toko untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Jika sudah terbayang desain untuk toko anda, jangan lupa hubungi tukang dari Gravel, ya. Tukang berpengalaman dari Gravel siap bantu wujudkan toko impian Anda.


Kamu Mungkin Suka

image

Rumah Putih Grezenberg Kaliurang: Bukti Sejarah Kekokohan Bangunan Kolonial

3 Oktober 2023

image

Pembangunan dan Spesifikasi Gereja Blenduk Semarang

29 September 2023

image

Pembangunan dan Spesifikasi Gereja Mawar Sharon Surabaya

29 September 2023

Lihat Semua

Layanan Konsumen

WhatsApp: +62 831 1468 0068
Telepon: (021) 50265050

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

WhatsApp Ditjen PKTN: +62 853 1111 1010

Perusahaan

KarirBlog

Media Sosial

instagram graveltwitter gravelyoutube gravellinkedin gravel

© 2023 PT Gravel Teknologi Indonesia

Hubungi Gravel