Fri Jul 19 2024
Fri Jul 19 2024
Sebagai salah satu bangunan tempat peribadatan yang ikonik, Masjid merupakan bangunan yang banyak ditemukan di sejumlah wilayah Indonesia. Tidak hanya bangunan-bangunan lama, bangunan Masjid baru juga kini mudah ditemukan dikarenakan kebhinekaan Indonesia yang mengakomodasi tiap umat beragama. Meskipun tidak sebanyak tempat peribadatan yang lain, berdasarkan data pemerintah RI, kini sudah ada sekitar ratusan ribu bangunan Masjid yang beroperasi di Indonesia.
Masjid Al Mashun diketahui berlokasi di Medan, Sumatera Utara. Adapun alamatnya sendiri berlokasi di Jalan Sisingamangaraja No 61, Medan. Jika diurut rutenya, Masjid di Medan ini hanya berjarak kurang dari 5 km atau sekitar 5-10 menit dari pusat kota Medan. Masjid ini diketahui sangat mudah untuk ditemukan karena berlokasi strategis dekat pusat keramaian / berlokasi di dekat jalan raya utama wilayah tersebut.
Bicara siapa yang membangun Masjid Al Mashun, Masjid Al Mashun dibangun pada 1906 hingga 1909 pada masa pemerintahan Sultan Ma'mum Al Rasyid Perkasa Alam dengan melibatkan 2 arsitek Belanda Theodoor van Erp dan J.A Tingdeman. Masjid ini dikembangkan dengan gaya arsitektur campuran dari berbagai gaya. Beberapa gaya yang dapat ditemukan yakni gaya arsitektur melayu, timur tengah, india, maroko, dan andalusia (Spanyol). Bangunan masjid sendiri dibangun berbentuk segi delapan dengan empat sayap di masing-masing arah mata angin. Warna dari Masjid ini didominasi oleh warna putih di bagian eksterior dengan kubah berwarna abu-abu gelap, serta warna emas di bagian interior.
Secara keseluruhan, adapun kompleks bangunan Masjid Al Mashun memiliki luas sebesar 5000 m2 di atas lahan seluas 18 ribu meter persegi yang terdiri dari bangunan Masjid dan sejumlah area terbuka yang fungsional. Masjid Raya Medan ini diketahui memiliki kapasitas menampung jamaah hingga 15 ribu atau yang paling terbesar di Kota Medan.
Selayaknya tahun-tahun sebelumnya, Masjid Al Mashun diketahui menjadi salah satu tempat terpopuler penyelenggaraan shalat Idul Adha di Medan dan pemotongan hewan kurban seperti tahun 2024 ini.
Temukan sejumlah artikel menarik seputar berita konstruksi pada blog teknologi Gravel. Cek juga sejumlah fitur produk jasa konstruksi yang dapat mempermudah aktivitas pembangunan dan renovasi properti milik Anda di halaman-halaman produk Gravel!
SEPTEMBER CERIA: PERBAIKAN HUNIAN LEBIH HEMAT SAMBIL BELANJA BAHAN BANGUNAN
Rabu, 4 September 2024
Panduan Praktis Paham Biaya Borongan Pipa
Rabu, 28 Agustus 2024
Baru Gabung Jadi Dulur, Bisa Langsung Kejar Bonus!
Senin, 19 Agustus 2024
Lihat Semua