gravel indonesia logo
playstore
apple
playstore
apple

Program Ruang: Pendekatan Perencanaan Ruang Terbaik

Tue Sep 26 2023

Program Ruang: Pendekatan Perencanaan Ruang Terbaik

Tue Sep 26 2023


Problematika paling krusial dalam aktivitas pembangunan rumah atau hanya sekedar merenovasinya tentu adalah menentukan pembagian ruang atau kebutuhan ruang. Mengapa krusial? Alasannya yakni berkaitan dengan kenyamanan mobilitas dan aktivitas yang ada pada rumah tersebut. 

Menjawab problematika ini, terdapat sebuah metode sebelum aktivitas konstruksi bernama program ruang. Apa itu program ruang dan manfaatnya dalam memastikan kebutuhan ruang? Mari kita simak bersama !

Kriteria dalam Program Ruang yang Harus Diperhatikan

  1. Perhatikan Siapa yang Tinggal dan Aktivitasnya

Fungsi rumah sejatinya adalah untuk mengakomodir segala kebutuhan penghuninya. Di luar ruang-ruang utama seperti kamar tidur, kamar mandi, dan dapur, pertimbangkan juga kegiatan yang sering dilakukan di rumah seperti belajar atau bekerja, apakah membutuhkan ruang sendiri? Jika ya, masukkan perencanaan ruang khusus ini di dalam daftar kebutuhan ruang.

Perhatikan juga ruangan yang sekiranya tidak dibutuhkan atau akan jarang digunakan. Di masa saat ini, kita sudah mulai meninggalkan kebiasaan bertamu, sehingga kita bisa saja menghilangkan kebutuhan ruang tamu di rumah kita.
 

  1. Kelompokkan ruang-ruang publik, privat dan servis

Ruang publik di rumah adalah ruang yang bisa dikunjungi oleh selain penghuni, seperti bagian teras dan ruang tamu. Kebalikannya, ruang privat adalah ruang-ruang yang ditujukan untuk pemilik rumah dan kegiatan keluarga yang membutuhkan privasi, seperti ruang keluarga dan kamar tidur. Area servis adalah bagian rumah yang esensial seperti dapur dan ruang cuci. Tentunya, area servis ini juga membutuhkan privasi.

Baca juga: Penyekat Ruangan: Apa Fungsinya dan Jenis-jenisnya?

  1. Zonasi Ruang Publik, privat, dan servis.

Karena sifat ruangan yang berbeda-beda, kita harus mengelompokkan nya dengan cermat agar akses dan sirkulasi ruangan tidak saling mengganggu satu sama lain. Misalnya, menempatkan ruang tidur tidak berdekatan dengan ruang tamu atau teras depan, sehingga saat kita keluar kamar, tidak langsung bersinggungan dengan area publik.

Baca juga: Tips Membuat Perpustakaan di Rumah Mudah

  1. Dimensi ruang

Meski dimensi ruang sudah memiliki standar minimal, namun luasan ruang di rumah harus disesuaikan dengan kebutuhan penghuni rumah. Misalnya, luasan kamar tidur untuk 2 anak tentu berbeda dengan luasan kamar tidur untuk 2 orang dewasa. Luasan ruang lainnya juga bisa disesuaikan dengan frekuensi aktivitas penghuni, misalnya ruang dapur yang dipakai setiap hari tentu akan lebih besar ketimbang ruang cuci yang hanya dipakai 3 kali seminggu.

  • Pertimbangkan Hubungan Ruang

Maksud dari istilah hubungan ruang adalah sebuah pengaturan bentuk yang membentuk suatu wilayah yang berdampak pada pengalaman visual melalui penggabungan ruang-ruang dalam sebuah struktur bangunan dan pengaturannya dalam pola bentuk dan interaksi ruang yang terkoordinasi

Peran Teknologi Dalam Mengoptimalkan Program Ruang

Peran teknologi dalam mengoptimalkan program ruang sangat signifikan. Teknologi memungkinkan pengumpulan dan analisis data yang mendalam untuk memahami pola penggunaan ruang. Dengan sensor, pemantauan real-time dapat mengidentifikasi area yang paling sering digunakan atau yang jarang terpakai. Sistem pintar mengontrol pencahayaan, pendinginan, dan keamanan berdasarkan kehadiran. Desain 3D dan simulasi membantu visualisasi sebelum implementasi fisik. Solusi virtual dan augmented reality membantu pemilik merasakan ruang sebelum dibangun. Teknologi juga memungkinkan adaptasi fleksibel ruang sesuai perubahan kebutuhan. Dengan demikian, teknologi memaksimalkan efisiensi dan kenyamanan ruang serta mengurangi pemborosan sumber daya


Kamu Mungkin Suka

image

Pembangunan dan Spesifikasi Gereja Blenduk Semarang

29 September 2023

image

Pembangunan dan Spesifikasi Gereja Mawar Sharon Surabaya

29 September 2023

image

Pembangunan dan Spesifikasi Gereja Tiberias Kelapa Gading Nias

29 September 2023

Lihat Semua

Layanan Konsumen

WhatsApp: +62 831 1468 0068
Telepon: (021) 50265050

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

WhatsApp Ditjen PKTN: +62 853 1111 1010

Perusahaan

KarirBlog

Media Sosial

instagram graveltwitter gravelyoutube gravellinkedin gravel

© 2023 PT Gravel Teknologi Indonesia

Hubungi Gravel